Resensi Novel “True Story Gita Sesa Wanda Cantika SURAT KECIL UNTUK TUHAN”



A.     Judul Buku : Surat Kecil Untuk Tuhan
B.      Penulis        : Agnes Davonar
C.      Penerbit      : Inandra Publised
D.     Cetakan       : Cetakan I, September 2008
Kategori      : True Story
E.      Kota Terbit : Jakarta
F.      Tebal            : x + 168 hal: 19 cm
G.     ISBN             : 978- 979- 18346- 1-2
Novel yang berjudul Surat Kecil Untuk Tuhan merupakan karya dari Agnes Davonar. Agnes Davonar adalah nama gabungan dari adik kakak yakni agnes dan davonar yang sama- sama memiliki hobby menulis didunia Sastra Indonesia. Mereka dilahirkan di lingkungan seni sehingga mereka dapat berkarya dan menghasilkan 5 novel online dan 42 cerpen. Slah satunya novel ini yang dipublikasikan di blog mereka.
Penulis menceritakan sebuah perjuangan gadis remaja yang bernama Keke melawan kanker ganas. Dan ia dapat menghadapinya selama 3 tahun. Dalam novel ini penulis memberikan gambaran hidup pada pembaca agar selalu tabahdan kuat menghadapi cobaan, dan selalu ingat bahwa hidup akan selalu ada untuk setiap orang dan selalu aka nada akhir. Setiap manusia hanya dapat berdoa dan berusaha. Begitu pula dikehidupan Keke yang selalu ceria dibalik penyakitnya (Rabdomiosharkoma). Ayah dan keluarganya selalu berusaha membawa Keke berobat kemanapun asalkan Keke bisa sehat. Namun manusia hanya bisa berusaha, tetapi Allah memanggil Keke setelah 3 tahun Kanker Ganas menggerogoti tubuh Keke.
Buku ini memiliki kelebihan utamanya adalah nilain social. Sebelum kajian ini memang belum ada kajian yang membahas nilai social yang begitu bagus. Namun tahap demi tahap nilai social muncul seiring adanya masalah. Kelebihan  lainnya banyak membahas masalah keagamaan dengan menggunakan pendekatan strukturalisme sehingga dibukukan dapat menambah kazanah kasastraan. Penulis mampu memunculkan gagasan  yang terkandung dalam novel Surat Kecil untuk tuhan secara luas dan terperinci. Novel ini juga memberikan amanat kepada pembaca agar berusaha, berdoa, tabah dalam menghadapi cobaan yang diberikan. Karena setiap cobaan menunjukkan bahwa Allah sangat mencintai kita. Dengan begitu novel ini memberikan kekayaan batin dan ketabahan batin dan ketabahan bagi pembaca

Buku ini memiliki kelemahan yaitu cover dari novel ini kurang menarik dilihat dari warna yang diambil kurang cerah sehingga pembaca merasa bosan meskipun baru melihat covernya saja. Tulisan judulnya kurang baik karena warnanya tidak begitu baik dan jika terlihat dari belakang tidak terlihat. Cara pengelemannya kurang rekat sehingga mudah lepas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar